Breaking News

Penutupan Temu Raya III Guru Sekolah Minggu GKI se-Tanah Papua Tahun 2025 Resmi Digelar di Fakfak

Penutupan Temu Raya III Guru Sekolah Minggu GKI se-Tanah Papua Tahun 2025 Resmi Digelar di Fakfak. (Foto: Imran Alwi. Fuad/Screenshot YouTube Diskominfo Fakfak) 
Reporter: Imran Alwi. Fuad

PABAR.EXPOST.CO.ID, FAKFAK – Kegiatan Temu Raya III Guru Sekolah Minggu (GSM) Gereja Kristen Injili (GKI) se-Tanah Papua Tahun 2025 resmi ditutup dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Klasis GKI Fakfak, yang bertempat di Gedung KONI, Kabupaten Fakfak, Papua Barat pada Rabu (2/7/2025). Kegiatan ini telah berlangsung sejak 29 Juni dan menjadi momentum penting dalam mempererat pelayanan anak dan remaja di lingkungan gereja GKI di seluruh Tanah Papua.

Mengusung tema "Sehati Bersama Mewujudkan Kerajaan Allah" serta subtema "Bersama Membangun Kesehatian, Mewujudkan Kerajaan Allah dalam Pelayanan dan Pertumbuhan PAR GKI di Tanah Papua", kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergi para guru Sekolah Minggu dalam mengembangkan pelayanan rohani anak di tanah Papua.

 
Anak-anak Sekolah Minggu Se-Tanah Papua ketika mengikuti Penutupan Temu Raya di Kabupaten Fakfak Papua Barat.  (Foto: Imran Alwi. Fuad/Screenshot YouTube Diskominfo Fakfak) 
Acara penutupan berlangsung meriah dan sarat nuansa budaya Papua, dengan penampilan para peserta dalam balutan busana adat khas serta berbagai pertunjukan seni yang mencerminkan kekayaan tradisi lokal. Sejumlah tokoh gereja dan perwakilan dari berbagai klasis GKI di Tanah Papua turut hadir, memberikan apresiasi dan semangat bagi para guru Sekolah Minggu yang telah mengabdi tanpa pamrih.


Momentum ini juga menjadi ruang refleksi dan evaluasi atas peran strategis guru-guru Sekolah Minggu sebagai garda terdepan dalam pembinaan iman anak-anak jemaat, sekaligus menegaskan komitmen GKI untuk terus mendampingi pertumbuhan generasi muda dalam terang kasih Kristus.

Dengan semangat persaudaraan yang kuat, kegiatan ini diakhiri dengan pesan kebersamaan: "Papua Yo Wehat – Damai Sejahtera dari Timur untuk Tanah Papua. (*) 

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close