Breaking News

Janji Politik Telah Ditepati, Bupati Samaun Dahlan Launching Pelayanan Kesehatan Gratis dan Makan Gratis Bagi Pasien dan Dua Penjaga Pasien di RSUD Fakfak

Bupati Fakfak, Samaun Dahlan ketika Melaunching Pelayanan Kesehatan Gratis dan Pemberian Makan Gratis bagi pasien rawat inap dan dua orang penjaga pasien di RSUD Fakfak. (Foto: dok. Pribadi Bupati Samaun Dahlan) 
PABAR.EXPOST.CO.ID, FAKFAK - Janji politik pada kampanye Santun terkait visi dan misi 32 Program hari ini telah ditepati. 

Bupati Fakfak, Samaun Dahlan dalam janji politiknya pada saat kampanye hari ini telah di tepati, yang mana dirinya telah resmi meluncurkan Program Pelayanan Kesehatan Gratis dan pemberian makan gratis bagi pengantar dan penjaga pasien rawat inap di RSUD Fakfak, Papua Barat, pada Rabu (9/4/2025). 

Bupati Fakfak, Samaun Dahlan kepada awak media mengatakan, terkait program pelayanan gratis di RSUD Fakfak, ini sudah lama menjadi salah satu keinginan saya. 

"Program Pelayanan Kesehatan Gratis ini merupakan suatu kerinduan dan keinginan saya sejak lama," ujarnya.

Samaun menambahkan, dengan adanya pelayanan kesehatan gratis ini tentunya akan memudahkan masyarakat Fakfak dalam berobat. 

"Masyarakat Fakfak dari mana saja, dari distrik-distrik atau kampung-kampung terjauh tentunya kami harapkan bisa mendapatkan manfaat nyata dari program ini," kata Samaun Dahlan. 

Dikatakan Samaun Dahlan, pihaknya memastikan tidak ada lagi yang akan kesulitan berobat karena terkendala biaya pasca dilaunchingnya pelayanan kesehatan gratis dan pemberian makanan gratis untuk pendamping pasien di RSUD Fakfak. 

"Program pemberian makanan gratis bagi pengantar pasien di RSUD Fakfak ini juga dilaunching tentunya untuk membantu keluarga pasien yang menginap untuk menjaga pasien rawat inap," pungkasnya.

Sekadar diketahui, sebelumnya Bupati Fakfak Samaun Dahlan mengalokasikan anggaran senilai Rp 10 miliar untuk pelayanan kesehatan gratis di RSUD Fakfak Papua Barat. 

Program Pelayanan Kesehatan Gratis tersebut adalah seluruh biaya obat-obatan, pemenuhan makan pengantar pasien rawat inap sebanyak 2 orang, dan jasa dokter medis semuanya gratis. (*) 


Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close