![]() |
Suasana Pembagian Takjil Polres dan Polsek Fakfak (Foto: Humas Polres Fakfak) |
Kegiatan sosial ini dipimpin langsung oleh Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, S.E., M.H., didampingi Kapolsek Fakfak AKP Slamet Eko Rohmanudin, S.H., M.H., Wakapolsek Fakfak IPTU B. Taborat, S.H., serta Kanit Intelkam Polsek Fakfak IPTU Ruslan Amin. Turut serta dalam kegiatan ini seluruh anggota Polsek Fakfak serta Bhayangkari Ranting Fakfak.
Menurut Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat dan mempererat tali silaturahmi, sekaligus menumbuhkan rasa persaudaraan antar umat beragama di bulan penuh berkah ini," ujarnya.
Paket takjil yang dibagikan berisi makanan dan minuman untuk membantu masyarakat yang masih berada di perjalanan menjelang waktu berbuka puasa. Tidak hanya berbagi takjil, anggota Polsek Fakfak juga memberikan himbauan kepada para pengendara agar selalu berhati-hati dalam berkendara dan mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
Kapolsek Fakfak AKP Slamet Eko Rohmanudin menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.
"Semoga apa yang kami lakukan bisa menjadi ladang amal dan memberikan kebahagiaan bagi saudara-saudara kita yang sedang berpuasa," tuturnya.
Kegiatan berlangsung lancar dan kondusif hingga selesai pada pukul 17.35 WIT. Kehangatan dan senyuman masyarakat yang menerima takjil menjadi bukti bahwa aksi kepedulian ini disambut dengan baik.
Dengan adanya kegiatan ini, Polres dan Polsek Fakfak berharap dapat terus menjalin hubungan baik dengan masyarakat serta menanamkan nilai-nilai kebersamaan, khususnya di bulan suci Ramadhan. (Rls/Alwi)
Social Footer